Rabu, 21 Maret 2012

FILM THE RAID,AKSI LAGA ALA INDONESIA


The Raid,inilah film Indonesia yang berhasil mendapatkan banyak penghargaan di festival bergensi di dunia. The Raid sejak awal 2011 telah menyabet tiga penghargaan bergengsi dunia, antara lain Cadillacs People's Choice Award, Toronto International Film Festival 2011 dan The Best Film sekaligus Audience Award - Jameson Dublin International Film Festiva . Film yang dibintangi oleh Iko Uwais, Ray Sahetapy, Joe Taslim, Dony Alamsyah, Yayan Ruhian, Pierre Grundo dan Tegar Satrya tersebut juga ikut serta dalam Festival Film Sundance 2012 dan menjadi karya favorit Juri.
Bahkan The Raid akan di-remake oleh Screen Gems, perusahaan asal Amerika. The Raid akan diputar serentak di Indonesia, Australia, Kanada, Amerika Serikat mulai 23 Maret 2012
The Raid
Sutradara : Gareth Evans
Skenario : Gareth Evans
Pemain : Iko Uwais,Ananda George dan Ray Sahetapy
Release : 12 Januari 2012
Produksi : PT.Merantau Films
Sinopsis
Di jantung daerah kumuh Jakarta berdiri sebuah gedung apartemen tua yang menjadi markas persembunyian para pembunuh dan bandit kelas dunia yang paling berbahaya. Sampai saat ini, blok apartemen kumuh tersebut telah dianggap tidak tersentuh, bahkan untuk perwira polisi yang paling berani sekalipun. Diam-diam di bawah kegelapan dan keheningan fajar, sebuah tim elit SWAT berjumlah 20 orang ditugaskan untuk menyerbu apartemen persembunyian tersebut untuk menyergap gembong narkotik terkenal Tama (Di perankan oleh Ray Sahtapy ) yang menguasai gedung tersebut.
Tapi ketika sebuah pertemuan dengan seorang pengintai membuka rencana mereka dan berita tentang serangan mereka mencapai sang gembong narkotik, lampu dalam gedung tiba-tiba padam dan semua pintu keluar diblokir. Terdampar di lantai enam dan tanpa jalan keluar, satuan khusus tersebut harus berjuang melawan penjahat-penjahat terburuk dan terkejam untuk bertahan hidup dalam misi penyerbuan tersebut


0 komentar: